Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kejagung Bentuk Tim Garap Kasus Ferdinand

Rabu, 12 Januari 2022 – 21:56 WIB
Kejagung Bentuk Tim Garap Kasus Ferdinand - JPNN.COM
Ferdinand Hutahaean yang sudah mualaf menganggap sejumlah orang memprovokasi dan menudingnya melakukan penistaan agama. Ilustrasi Foto/dok: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kejaksaan Agung (Kejagung) membentuk tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang akan menangani perkara dugaan ujaran kebencian bernuansa SARA dengan tersangka Ferdinand Hutahaean.

Tim Jaksa dibentuk usai pihaknya telah menerima Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) kasus tersebut dari Direktorat Tindak Pidana Siber Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri.

"Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Kejaksaan Agung telah menerbitkan Surat Perintah Penunjukan Jaksa Penuntut Umum Untuk Mengikuti Perkembangan Penyidikan," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Leonard Eben Ezer Simanjuntak kepada wartawan, Rabu (12/1).

Leonard menjelaskan bahwa SPDP itu terkait dugaan tindak pidana menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA).

Tim jaksa penuntut yang dibentuk itu nantinya akan meneliti perkara yang ditangani polisi hingga dinyatakan lengkap untuk dilimpahkan ke kejaksaan.

Kemudian, merujuk pada SPDP, kasus juga berkaitan dengan penyiaran berita atau pemberitahuan bohong yang menimbulkan keonaran di masyarakat melalui media sosial.

Selain itu SPDP, Bareskrim juga telah menyerahkan Surat Penetapan Tersangka pada Selasa (11/1).

"Adapun isi cuitan yang telah diposting oleh Tersangka yaitu 'Kasihan sekali Allahmu ternyata lemah harus dibela. Kalau aku sih Allahku luar biasa, maha segalanya, DIA lah pembelaku selalu dan Allahku tak perlu dibela'," jelasnya. Cuitan itu telah dihapus Ferdinand dari akun media sosialnya setelah ramai dipersoalkan publik.

Kejagung membentuk tim untuk menangani kasus dugaan ujaran kebencian Ferdinand Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News