Kejaksaan Agung Akan Sita Harta Susno
Senin, 06 Mei 2013 – 16:54 WIB
JAKARTA - Jaksa Agung Basrief Arief menyatakan institusinya sedang mempelajari hukuman denda dan uang pengganti terhadap Komisaris Jenderal (Purn) Susno Duadji. Ia menyatakan tak menutup kemungkinan adanya perampasan harta mantan Kepala Badan Reserse Kriminal Markas Besar Polri itu. "Dalam undang-undang kan ada waktu 1 bulan, tapi nanti kita tanyakan ke yang bersangkutan apakah beliau siap bayar uang pengganti atau tidak. Kita lihat nanti," ujar Basrief di kompleks Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (6/5).
Susno Duadji akhirnya dijebloskan ke Lembaga Pemasyarakatan Cibinong, Bogor, Kamis pekan lalu. Ia sempat menjadi buron setelah Mahkamah Agung menolak kasasi korupsi penanganan perkara PT Salmah Arowana di lembaganya serta suap pengamanan dana Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat. Hingga pada tingkat Pengadilan Tinggi, Susno dihukum 3 tahun 6 bulan penjara, denda Rp 200 juta, serta uang pengganti Rp 4 miliar.
Basrief mengaku sebelum lakukan penyitaan, pihaknya harus melihat dulu putusan Susno dari pengadilan dan juga amar putusan kasasinya dari Mahkamah Agung (MA).
JAKARTA - Jaksa Agung Basrief Arief menyatakan institusinya sedang mempelajari hukuman denda dan uang pengganti terhadap Komisaris Jenderal (Purn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Hukum
Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
Rabu, 27 November 2024 – 20:22 WIB - Hukum
Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang
Rabu, 27 November 2024 – 20:04 WIB - Hukum
Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi, Menteri HAM Bereaksi Begini
Rabu, 27 November 2024 – 19:46 WIB - Hukum
Keluarga Siswa SMK yang Tewas Ditembak Polisi Mengadu ke Polda Jateng
Rabu, 27 November 2024 – 19:06 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
BPBD Minta Warga yang Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur Segera Mengungsi
Rabu, 27 November 2024 – 18:36 WIB - Pilkada
PDIP Sebut Ade-Asep Menang di Quick Count Pilbub Bekasi
Rabu, 27 November 2024 – 21:08 WIB - Pilkada
Hasil Sementara, Mari-Yo Unggul Signifikan di Pilgub Papua
Rabu, 27 November 2024 – 18:55 WIB - Politik
Agus-Nadia Unggul Hitung Cepat di Pilkada Temanggung
Rabu, 27 November 2024 – 22:15 WIB - Pilkada
Hasil Hitung Cepat, Pramono-Rano Menang 1 Putaran di 5 Lembaga Survei
Rabu, 27 November 2024 – 19:03 WIB