Kejar 'Deadline', KPU Kerja hingga Dinihari
Sulteng Masih AlotSenin, 04 Mei 2009 – 17:26 WIB
Dijelaskan Endang lagi, Senin (4/5) siang, Sulawesi Selatan sudah dibereskan dengan angka 3.688.770 suara sah. Namun pembahasan masih alot untuk Sulawesi Tengah. Untuk hasil daerah ini, sempat terjadi ketegangan antara para saksi parpol dengan KPU, terkait perolehan suara yang diduga ada penggelembungan. Bahkan para saksi minta pengesahan suara ditunda sebelum kotak suara dibuka kembali, hingga suara interupsi pun terdengar menggema hingga pukul 16.30 WIB.
Anggota KPU yang juga Ketua Tim Pencari Fakta KPU Pusat, I Gusti Putu Artha, meminta kepada saksi parpol untuk bersabar, karena KPU Pusat terus melakukan penyelidikan. "Sama seperti persoalan di Kaur, Bengkulu, (itu) belum bisa kami putuskan, karena data yang disampaikan belum bisa meyakinkan kami. Yakinlah, kami akan akomodir persoalan untuk Sulawesi Tengah ini. Kalaupun harus ditetapkan 9 Mei nanti, masih ada lembaga yang lebih tinggi untuk menampung (dan) menyelesaikannya (Mahkamah Konstitusi, Red)," tukas Putu.