Kekeringan di Bogor, Warga Krisis Air Bersih
Kamis, 30 Agustus 2012 – 11:11 WIB
BOGOR - Kawasan Bogor yang dikenal sebagai Kota Hujan, ternyata bisa juga mengalami kekeringan. Setidaknya ada empat kecamatan di Bogor yang meliputi Tenjo, Tajurhalang, Cariu, Tanjungsari, Cigudeg serta beberapa daerah lainnya juga mengalami kekeringan. Direktur Eksekutif Mitra Peduli Indonesia (MPI), Efri S Bahri mengatakan saat ini ribuan warga mengalami krisis air bersih. Karena itu, Efri berharap pemerintah dan pihak lainnya bisa membantu warga yang sedang mengalami kekeringan akibat hujan yang tak kunjung turun dalam empat bulan terakhir.
"Berdasarkan survei yang dilakukan relawan kami di Kecamatan Tenjo, warga membutuhkan tangki untuk penampungan air bersih yang bisa digunakan bersama-sama. Nantinya, melalui tangki yang dibangun ini, bisa dicarikan air bersih yang disuplai dari tempat lain. Sehingga dalam jangka pendek, air bersih yang sangat dibutuhkan itu bisa dipenuhi. Selain itu, tentu juga diperlukan sumur bor agar suplai jangka panjang bisa menjadi solusi jangka panjang," kata Efri S Bahri kepada wartawan di Jakarta, Kamis (30/8).
Selain membutuhkan air bersih, kata Efri, lahan persawahan milik warga juga mengalami kekeringan yang sangat parah. Akibatnya, warga tidak bisa bertani. Padahal, sebagian besar pekerjaan utama warga adalah dengan cara bertani.
BOGOR - Kawasan Bogor yang dikenal sebagai Kota Hujan, ternyata bisa juga mengalami kekeringan. Setidaknya ada empat kecamatan di Bogor yang meliputi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
3 Kado dari Mendikdasmen Abdul Mu'ti untuk Para Guru ASN & Honorer, Alhamdulillah
Senin, 25 November 2024 – 09:48 WIB - Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Politik
Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
Senin, 25 November 2024 – 10:39 WIB - Politik
Demi Hal Ini Istri Dokter Rayendra Rela Bayar Puluhan Juta Rupiah ke Oknum Komisioner KPU Kota Bogor
Senin, 25 November 2024 – 11:30 WIB - Politik
Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
Senin, 25 November 2024 – 10:04 WIB