Kementan Serius Kejar Target Swasembada Bawang Putih
Dia menegaskan baru di era Mentan Amran Sulaiman, dimulai gerakan masif untuk mengendalikan impor. Gerakan tanam bawang putih dimulai 2018 dari APBN, wajib tanam, investor dan swadaya sekitar 10.000 hektar dan hasilnya dijadikan benih untuk ditanam lagi di tahun 2019 minimal 30.000 hektar.
"Hasil produksi tahun 2019 akan dijadikan benih lagi untuk ditanam di areal sekitar 100.000 hektar pada tahun 2020. Dengan skenario ini, kita sudah tidak perlu impor bawang putih di tahun 2021 alias swasembada," tegasnya.
Meski diakui tantangan tersebut relatif berat, ucap Suwandi, namun Kementerian Pertanian optimis target bisa dicapai. Buktinya hasil kerja keras bersama untuk sayuran, sejak 2016 bisa meraih swasembada, tidak impor cabai segar dan bawang merah segar serta 2018 tidak impor kentang sayur (kentang konsumsi).
"Kita sudah membuat roadmap dan mulai gerakan 2018. Dukungan semua pihak, Pemda, penyuluh, termasuk importir, investor, pelaku usaha, bermitra dengan petani dan kelompoktani mari bergerak bersama mengembalikan kejayaan bawang putih nasional," pungkas Suwandi.(Jpnn)