Kemendagri Prioritaskan Pembersihan Data NIK
Dimulai Tahun ini, Tekan Biaya Hingga Rp 300 MiliarRabu, 03 Maret 2010 – 02:35 WIB
Upaya pembersihan NIK ganda dan pendataan ulang data kependudukan itu akan dilakukan selama setahun penuh. Setelah bersih dari persoalan data ganda, data kependudukan dari seluruh daerah akan disambungkan dengan pusat. "Kami online-kan dari daerah ke pusat, sehingga data kependudukan nasional jadi bersih dari data-data yang tidak valid," katanya.
Irman menargetkan akhir 2011 semua penduduk Indonesia sudah ber-NIK tunggal. Sementara, KTP elektronik ditargetkan rampung pada akhir 2012. Kata Irman, pengadaan KTP Elektronik ditanggung sepenuhnya oleh APBN. Jadi, masyarakat tidak perlu keluar duit. "Kalau setelah tahun pengadaan ada yang membuat KTP Elektronik lagi, itu juga tetap gratis. Dananya akan ditanggung oleh APBD," katanya.