Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemenkeu Belum Cairkan Anggaran Kurikulum Baru

Selasa, 11 Juni 2013 – 12:48 WIB
Kemenkeu Belum Cairkan Anggaran Kurikulum Baru - JPNN.COM
JAKARTA - Penerapan kurikulum 2013 pada 15 Juli nanti bakal dijalankan dengan persiapan serba terbatas karena waktu yang tersisa hanya 33 hari. Sementara persiapan implementasi kurikulum itu belum satupun yang berjalan karena anggaran Rp 829 masih dibintangi Kementerian Keuangan.

Belum dicabutnya tanda bintang anggaran kurikulum itu disebabkan adanya perubahan-perubahan pos anggaran dari perencanaan awal karena adanya revisi di internal Kemdikbud. Seperti pengurangan jumlah sekolah sasaran, pencetakan buku, dan pelatihan guru.

Namun demikian, Direktur Anggaran II Kementerian Keuangan, Dwi Pujiastuti Handayani mengatakan, pihaknya sudah menerima revisi daftar isian perencanaan anggaran (DIPA) Kemdikbud untuk kurikulum 2013 dan saat ini sudah dalam proses pembukaan tanda bintang.

"Sedang dalam proses pembukaan tanda bintang. Mudah-mudahan hari ini selesai," kata Dwi Pujiastuti saat dikonfirmasi JPNN.COM, Selasa (11/6).

JAKARTA - Penerapan kurikulum 2013 pada 15 Juli nanti bakal dijalankan dengan persiapan serba terbatas karena waktu yang tersisa hanya 33 hari. Sementara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News