Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kepala BP2MI Kritik Pembongkaran Barang Milik PMI, Diskriminasi!

Jumat, 28 April 2023 – 19:18 WIB
Kepala BP2MI Kritik Pembongkaran Barang Milik PMI, Diskriminasi! - JPNN.COM
Kepala Badan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengkritik tindakan oknum petuas Bea Cukai yang melakukan pembongkaran barang milik PMI. Foto: Dok BP2MI

"BP2MI tidak akan menyalahkan pihak manapun, karena tentu harus mengumpulkan bukti yang ada di lapangan siapa salah siapa benar," ujarnya.

Oleh karena itu, Benny mengaku melakukan pertemuan dengan Bea Cukai untuk mendorong pembebasan bea barang milik PMI. Hal tersebut merupakan langkah konkret dan kepudilian BP2MI kepada PMI.

Namun, masih ada oknum yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan PMI.

"Kami sudah 15 kali melakukan pertemuan dengan Bea Cukai. Ini apa? Ini bukti keseriusan negara dan BP2MI merespons keluhan PMI dalam hal kasus pembongkaran barang milik PMI oleh petugas Bea Cukai," ucapnya.

"Bahkan dalam pengaduan PMI, tidak hanya dilakukan pembongkaran, tetapi barang mereka diambil oleh petugas. Ini bukan menurut kami ya, tetapi pengakuan PMI kepada BP2Ml," pungkas Benny Rhamdani.(mcr10/jpnn)

Kepala Badan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengkritik tindakan oknum petuas Bea Cukai yang melakukan pembongkaran barang milik PMI

Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close