Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Keren! PT Surveyor Indonesia Raih Indonesia Industrial Services Award 2024

Selasa, 23 Juli 2024 – 23:13 WIB
Keren! PT Surveyor Indonesia Raih Indonesia Industrial Services Award 2024 - JPNN.COM
Pekerja PT Surveyor Indonesia (PTSI) Ilustrasi. Foto dok PTSI

jpnn.com, JAKARTA - PT Surveyor Indonesia (PTSI) kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Indonesia Industrial Services Award 2024, yang digelar oleh Kementerian Perindustrian.

Penghargaan ini diserahkan oleh Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita dan diterima langsung oleh Direktur Utama PT Surveyor Indonesia, Sandry Pasambuna di Gedung Kementerian Perindustrian.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi PTSI dalam memberikan layanan jasa industri yang berkualitas, fleksibel, dan berdaya saing internasional serta berkomitmen terhadap keberlanjutan.

"Penghargaan ini merupakan pengakuan atas kerja keras dan dedikasi seluruh tim PTSI dalam menjaga kualitas layanan dan inovasi berkelanjutan. Kami akan terus berkomitmen untuk menjadi 'Guardian of Assurance' bagi industri dan masyarakat Indonesia," ujar Sandry.

Sebagai bagian dari IDSurvey, PTSI telah menunjukkan peran pentingnya dalam berbagai sektor, termasuk layanan jasa industri.

Dengan sembilan kantor cabang dan jaringan laboratorium yang luas di seluruh Indonesia serta beberapa kantor cabang yang diwakilkan oleh anak perusahaan dan kerja sama Operasi (KSO), PTSI menawarkan layanan one stop solution yang memastikan kualitas dan kepatuhan terhadap standar nasional dan internasional yang tidak hanya memperkuat industri nasional tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Ke depan, PTSI berkomitmen untuk terus berinovasi dan memperluas layanan dalam sektor energi terbarukan, infrastruktur berkelanjutan, dan kolaborasi internasional.

"Kami akan terus mendukung berbagai sektor industri dalam mencapai operasional yang optimal dan sesuai dengan regulasi, serta memastikan keberlanjutan dalam setiap langkah yang kami ambil," tutur Sandry.

PT Surveyor Indonesia akan terus menjaga jaminan mutu dan keamanan bagi masyarakat, industri, dan Indonesia, sesuai dengan komitmennya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA