Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kesimpulan Komnas HAM Soal Tewasnya Demonstran Penolak Tambang di Parigi

Selasa, 15 Februari 2022 – 08:15 WIB
Kesimpulan Komnas HAM Soal Tewasnya Demonstran Penolak Tambang di Parigi - JPNN.COM
Suasana unjuk rasa penolakan tambang di Desa Katulistiwa, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sabtu (12/2/2022). Foto: ANTARA/Novita

Hasil interview Komnas HAM dari keluarga almarhum menjelaskan bahwa proyektil di tubuh Erfadi berasal dari aparat dan mengenai bagian belakang sebelah kiri tembus di bagian dada korban.

"Ini terlihat dari kondisi luka sebagaimana yang dijelaskan oleh pihak puskesmas saat lakukan visum dan mengangkat proyektil yang tersisa dan hinggap di bagian tubuh korban," beber Dedi.

Komnas HAM pun meminta ada langkah saintifik terkait perjalanan peluru di ruang udara dari senjata api pada sasaran tertentu, dalam hal ini terhadap Erfadi. 

Baca Juga: Gerombolan Bermotor Mengamuk, Pagar Masjid di Surabaya Didobrak Sambil Teriak-Teriak

"Uji balistik juga menjadi sangat penting dilakukan untuk membandingkan anak peluru yang di temukan di TKP, dengan anak peluru pada senjata yang dicurigai, dan menentukan siapa pelaku penembakan hingga dari jarak tembak berapa pelaku melepaskan tembakan," beber Dedi. (ast/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Komnas HAM RI berkesimpulan bahwa demonstran penolak perusahaan tambang di Parigi Moutong, Sulawesi Tengah (Sulteng) bernama Erfadi tewas karena ada proyektil yang tertanam di tubuh yang bersangkutan.

Redaktur : Budi
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close