Ketua KASN: Biar Rakyat Menilai, Siapa Anies Itu
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Sofian Effendi tidak terima dituding memiliki motif politik oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Menurut dia, justru Anies lah yang makin sibuk berpolitik jelang Pilpres 2019. Karena itu, Sofian ogah terjebak dalam polemik dengan sang gubernur soal rekomendasi KASN terkait pemberhentian sejumlah pejabat yang melanggar ketentuan.
“Masyarakat sudah tahu, yang muncul-muncul di TV di rapat-rapat kabinet, rapat-rapat partai siapa sih?” ujar Sofian saat dihubungi, Rabu (1/8).
Menurutnya, rekomendasi KASN dikeluarkan agar Pemprov DKI Jakarta menaati peraturan yang berlaku terkait pengangkatan dan pemberhentian pegawai negeri sipil (PNS). Namun, tampaknya Anies berusaha membuat seolah-olah sedang mendapat serangan dari musuh politiknya.
“Orang sudah tahu omongannya orang politik, mau menggiring ke arah politik, kami tidak mau ke ranah politik karena bukan tugas kami. Biarlah dia bernyanyi trus, makin lama rakyat bisa menilai, siapa sih Anies itu,” tandasnya.
Sofian menegaskan, Pemprov DKI harus melakukan rekomendasinya untuk mengembalikan 16 pejabat eselon II yang dicopot beberapa waktu lalu.
“Sudahlah nggak usah diperpanjang. Kita itu justru mengawasi suapaya dalam pengangkatan, pemberhentian, tidak ada pertimbangan-pertimbangan politik, semata-mata objektif,” jelasnya.
Saat ini, KASN masih menunggu tindaklanjut Pemprov DKI atas rekomendasi yang diberikan. Dia meminta Anies dan anak buahnya tidak lagi menyinggung masalah politik.