Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kinerja Meningkat, Laba Konsolidasi BUMN Tembus Rp 292 Triliun

Senin, 04 November 2024 – 17:45 WIB
Kinerja Meningkat, Laba Konsolidasi BUMN Tembus Rp 292 Triliun - JPNN.COM
Kinerja Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjukkan kontribusi besar terhadap stabilitas ekonomi nasional di tengah tantangan ekonomi global. Foto dok. WE

"Mekaar itu naik dari 5 juta tahun 2019, sekarang sudah mencapai lebih dari 15 juta. Salah satu penerima pendanaan, ibu-ibu rumah tangga yang jualan gorengan dan sebagainya," tuturnya. 

Arya menambahkan di tahun 2023, BUMN telah menyumbang Rp 8,5 triliun sampai Rp90 triliun, jumlah tersebut meningkat dua kali jika dibandingkan tahun sebelumnya. Di samping itu BUMN menyumbang total selama 5 tahun terakhir hampir Rp2.000 triliun yang terdiri dari pajak, PNBP dan dividen kepada negara. 

"Ini adalah yang diberikan oleh BUMN kepada Indonesia, ketika semua turun, dia justru yang mendukung dan support dan ketika tidak ada yang berani masuk ke ruang-ruang itu, kita yang masuk ke ruang-ruang itu," imbuhnya. 

Selanjutnya, BUMN turut membangun infrastruktur dalam negeri dengan membangun jalan tol, seperti di daerah Sumatera dan seluruh pulau Jawa serta merealisasikan beroperasinya kereta cepat.

Adapun perusahaan BUMN yang penghargaan Indonesia BUMN Awards 2024 atas dedikasi dan kinerja terbaik untuk Indonesia adalah PT Jasa Raharja; PT PP (Persero) Tbk; PT Kereta Api Logistik; PT INALUM; PT Elnusa Tbk; PT Mandiri Utama Finance; PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI); PT Phapros Tbk; PT Perusahaan Gas Negara Tbk. 

Kemudian, PT Petrokimia Gresik; PT Jasa Marga (Persero) Tbk; PT BRI Asuransi Indonesia; PT AXA Mandiri Financial Services; PT Bank Raya Indonesia Tbk; PT BNI Multifinance; PTKawasan Industri Wijayakusuma (KIW); dan PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (esy/jpnn)

Kinerja meningkat, laba konsolidasi BUMN tembus angka Rp292 triliun, meningkat 4,96% secara year on year.

Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News