Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kiper Utama AS Roma Sudah Tiba

Stekelenburg Langsung Jalani Tes Medis

Minggu, 31 Juli 2011 – 19:19 WIB
Kiper Utama AS Roma Sudah Tiba - JPNN.COM
ROMA - AS Roma menghadapi ancaman krisis menyusul hengkangnya Alexander Doni dan Julio Sergio. Sebab, mereka hanya memiliki Bogdan Lobont dan Gianluca Curci. Tapi, problem itu kini teratasi. Bahkan, Giallorossi - julukan AS Roma - langsung menemukan sosok yang nantinya bakal diplot sebagai kiper utama.

Ya, sosok yang dimaksud adalah Maarten Stekelenburg. Kiper Ajax Amsterdam dan timnas Belanda ini memang sudah diincar Roma sejak pembukaan bursa transfer pemain. Setelah melalui proses negosiasi yang panjang, Ajax kabarnya bersedia melepas Stekelenburg dengan nilai 6 juta euro atau setara Rp 72,9 miliar, plus sejumlah bonus atas penampilannya di Olimpico (markas Roma) nanti. Stekelenburg sendiri Jumat malam (29/7) waktu setempat sudah mendarat di Leonardo Da Vinci Airport, Roma. Kehadirannya disambut media dan ratusan fans Roma.

Setelah beristirahat pada malam harinya, kemarin (30/7), kiper yang sempat diproyeksi mengganti posisi Edwin van der Sar di Manchester United itu menjalani tes medis di Roma. Selanjutnya, dia menuju markas Roma untuk menyelesaikan detail kontraknya. "Tinggal beberapa detail yang perlu diselesaikan," kata Rob Jansen, agen Stekelenburg, seperti dikutip Goal.

Kubu Ajax sendiri tampaknya sudah pasrah kehilangan Stekelenburg. Itu tercermin dari pernyataan pelatih Ajax Frank De Boer yang akhirnya mencoret nama kiper 28 tahun itu dari skuadnya, melawan lawan FC Twente di Piala Super Belanda dini hari tadi WIB.

ROMA - AS Roma menghadapi ancaman krisis menyusul hengkangnya Alexander Doni dan Julio Sergio. Sebab, mereka hanya memiliki Bogdan Lobont dan Gianluca

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close