Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KLHK Perkuat Pengamanan Kawasan Konservasi TN Komodo dan Labuan Bajo

Senin, 23 Desember 2019 – 21:25 WIB
KLHK Perkuat Pengamanan Kawasan Konservasi TN Komodo dan Labuan Bajo - JPNN.COM
Pulau Komodo. Foto: Humas KLHK

Rasio menambahkan, kawasan Taman Nasional Komodo yang juga dikenal sebagai Warisan Dunia “Seven Wonders” harus dijaga dari tindakan yang dapat merusak keutuhan dan kelestariannya.

“Kawasan ini menjadi perhatian dunia. Kita harus menyadartahukan masyarakat pentingnya kawasan ini. Dan melakukan tindakan tegas kepada pelaku-pelaku perusakan lingkungan di sini. Kalau sudah terjadi perusakan, kita akan kehilangan keunggulan komparatif ekowisata kita, serta tidak akan mungkin mengembalikan pada kondisi sebelumnya,” tegas Rasio Sani.

Rasio menambahkan, pengamanan kawasan Labuan Bajo dan TN Komodo merupakan prioritas KLHK. Pos Gakkum KLHK di Labuan Bajo ini satu-satunya yang berada di luar ibu kota provinsi. “Kami akan menempatkan petugas-petugas di sini untuk bekerja sama dengan penegak hukum lainnya dan Pemda Manggarai Barat untuk bersama-sama mengamankan kawasan ini,” tambah Rasio.

Sementara itu, Sustyo Iriono selaku Direktur Pencegahan dan Pengamanan Hutan KLHK mengatakan bahwa saat ini berbagai potensi ancaman dan gangguan terhadap lingkungan hidup dan kehutanan Labuan Bajo dan sekitarnya antara lain perburuan rusa, perusakan terumbu karang dan ancaman terhadap komodo.

BACA JUGA: Kapolda Jambi Perintahkan Jajarannya Buru Bripka Eko Sudarsono

“Keberadaan pos gakkum KLHK dan sarana pendukung ini harus mampu mengurangi ancaman kejahatan-kejahatan lingkungan dan kehutanan secara langsung baik yang terjadi dalam kawasan maupun di luar kawasan yang bisa mempengaruhi eksistensi keberadaan Taman Nasional Komodo,” tambah Sustyo Iriono. (cuy/jpnn)

Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat mengapresiasi kerja KLHK dalam mendukung keberadaan Taman Nasional Komodo sebagai Tujuan Wisata Prioritas Premium.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close