KNP Edukasi Nelayan Banyuasin untuk Jaga Lingkungan hingga Sosialisasikan Sosok Ganjar
jpnn.com, BANYUASIN - Sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Komunitas Nelayan Pesisir (KNP) Sumatera Selatan melakukan edukasi menjaga lingkungan perairan di sekitar Sungai Musi.
Kegiatan tersebut digelar di Desa Perajin Kecamatan Banyuasin 1, Kabupaten Banyuasin, Sumsel, Minggu (28/5).
“Acara hari ini kami melakukan silaturahmi kepada nelayan pesisir di Desa Perajin. Yang kedua, kami sekaligus menyosialisasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden,” kata Koordinator Wilayah KNP Sumatera Selatan Heldi Bagja.
Kegiatan tersebut mendapatkan respons positif dari masyarakat.
Pasalnya, edukasi tentang menjaga lingkungan perairan bisa menambah wawasan dan kesadaran mereka.
Bagja mengakui lingkungan perairan di desa tersebut sudah tercemari limbah industri hingga sampah rumah tangga.
“Kami perlu edukasi masyarakat sebagai agent of control sehingga bisa mengontrol perusahaan-perusahaan yang ada di sini. Kalau perusahaan itu membuang limbah berlebihan atau tidak diolah lagi, yang dirugikan adalah masyarakat dan nelayan,” ujar Bagja.