Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Koh Ahok Raup 79,74 Persen, Wow Banget!

Selasa, 02 Agustus 2016 – 13:47 WIB
Koh Ahok Raup 79,74 Persen, Wow Banget! - JPNN.COM
Basuki Tjahaja Purnama. Foto: dok.JPNN.com

Ketua Laboratorium Psikologi Politik UI, Hamdi Muluk mengungkapkan, para pakar memilih Ahok sebagai tokoh paling direkomendasikan untuk jadi Gubernur DKI jika Pilkada DKI Jakarta dilakukan hari ini.

Ahok dipilih 79,74 persen pakar sebagai tokoh paling direkomendasikan. Perolehan Ahok jauh mengungguli Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sebanyak 38,8 persen.

Di sisi lain, Lembaga Psikologi Politik UI juga melakukan survei terkait tokoh yang tidak direkomendasikan menjadi gubenur DKI Jakarta bila Pilkada DKI Jakarta hari ini. 

Hasilnya, pakar hukum tata pidana Yusril Ihza Mahendra merupakan tokoh paling tidak direkomendasikan dengan mendapat 43,8 persen.

Setelah itu calon gubenur Partai Gerindra Sandiaga Uno sebanyak 29,78 persen dan mantan Wakil Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin sebanyak 17,3 persen.

"Partisipan dari survei ini sebagian besar berlatar belakang profesor dan doktor," kata Hamdi Muluk saat memaparkan hasil survei opinion leader "Menakar Kandidat DKI I" di Jakarta.

Survei dilakukan dari tanggal 9 Juni 2016 hingga 28 Juli 2016. Dalam survei ini dilakukan dua tahap, yakni Focus Group Discussion (FGD) dan Survei Opinion Leader.

Sebanyak 206 orang pakar yang 60 persen lebih berlatar belakang profesor dan doktor dalam survei ini.  Mereka diminta untuk menilai sembilan orang tokoh yang telah dipilih melalui FGD sebelum survei Opinion Leader.

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dinilai sebagai sosok yang paling tepat memimpin Jakarta saat ini dan sangat layak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News