Komang Tri Cetak Gol Bunuh Diri, Timnas Indonesia U-19 Kalah 0-1 dari Bosnia-Herzegovina
Terus ditekan, akhirnya melalui sebuah skema sepakan bebas, pemain Indonesia melakukan kesalahan. Niat hati menghalau bola, apa daya sepakan Komang justru sedikit melintir dan mengarah ke gawang sendiri.
Keunggulan 0-1 Bosnia-Herzegovina itu tak bisa diimbangi pemain Indonesia yang justru masih sering salah umpan dan terlalu mudah kehilangan bola. Namun demikian, setelah tertinggal, lini pertahanan Garuda Nusantara lebih disiplin.
Bahkan, untuk mengantisipasi serangan lawan, striker M Bahril dan Jack Brown, sampai harus rela turun jauh ke belakang untuk membantu pertahanan.
Beruntung, meskipun Bosnia-Herzegovina beberapa kali mendapatkan peluang matang, mereka tak mampu mengkonversikannya menjadi sebuah gol. Alhasil, sampai babak pertama usai, skor 0-1 bertahan untuk keunggulan lawan.
Pada babak kedua, beberapa pergantian dilakukan oleh Shin Tae Yong dan membuat permainan Indonesia lebih hidup. Pemain yang langganan main di laga sebelumnya seperti Pratama Arhan, Rizky Ridho, Bagas Kaffa, Witan Sulaeman, Brylian Aldama, Irfan Jauhari, dan Saddam Gaffar, membuat Indonesia berbahaya.
Peluang semakin dominan muncul, saat pada menit ke-63, pemain Bosnia-Herzegovina Amar Drina dikartu merah wasit karena melakukan pelanggaran keras ke pemain Indonesia U-19.
Keunggulan jumlah pemain membuat Indonesia semakin menggila menekan pertahanan lawan. Bahkan, di 15 menit terakhir dominasi serangan ditunjukkan oleh penggawa Garuda Nusantara.
Sayangnya, meskipun sempat mendapat peluang, belum ada gol yang berhasil diciptakan. Skor 0-1 untuk keunggulan Bosnia-Herzegovina itu bertahan sampai peluit panjang dibunyikan oleh wasit.