Kompleks Bengkel Teater Rendra, setelah sang Maestro Tiada
Lanjutkan Hutankan Kota dan Bangun AmphitheatreKamis, 20 Agustus 2009 – 06:39 WIB
Sepeninggal Rendra, kata Dibyo, Bengkel Teater tetap hidup. Rendra bagi aktivis Bengkel Teater adalah pembuka jalan. Yang sudah dia lakukan menjadi petunjuk bagi rekan-rekannya untuk melanjutkan. "Seperti kata Mas Willy, patah tumbuh hilang berganti," ujar lelaki 62 tahun itu.
Keluarga baru saja memperingati tujuh hari meninggalnya Rendra, Jumat (14/8). Kini, mereka fokus pada peringatan 40 harinya. Menurut rencana, peringatan tersebut digelar di dekat makam penyair berjuluk si Burung Merak itu. Sebuah panggung akan dibangun di samping makam. Sejumlah penyair dan dramawan di tanah air bakal diundang. Antara lain, Putu Wijaya, Butet Kertaredjasa, dan orang-orang dekat Rendra. "Semua orang diundang untuk menyajikan karya untuk Rendra," kata Dibyo.
Lebih lanjut Dibyo menjelaskan, keluarga dan kerabat dekat Bengkel Teater akan melanjutkan obsesi Rendra pada kompleks tersebut. Rendra, kata Dibyo, sangat terobsesi menjadikan kompleks tersebut menjadi hutan. Sejumlah tanaman hutan tropis yang keras dan lebat didatangkan. Mulai pohon kenari, jati mas, dan pohon-pohon hutan lain yang langka.