Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Konon Sikap PDIP Ini Bisa Jadi Jebakan Batman untuk Kaesang

Kamis, 22 Agustus 2024 – 08:53 WIB
Konon Sikap PDIP Ini Bisa Jadi Jebakan Batman untuk Kaesang - JPNN.COM
Dokumentasi - Presiden RI Joko Widodo saat bertemu dan minum teh bersama dengan sejumlah pengurus PSI, di antaranya Ketum Kaesang Pangarep, dan sejumlah kader muda PSI di Braga Permai, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (3/2). Ilustrasi : Source for JPNN

Nah, kalau Lutfi-Kaesang menang, PDIP akan menggugat ke MK. Pasti kemenangan Lutfi-Kaesang dibatalkan. Otomatis pasangan PDI Perjuangan yang dilantik di Jateng.

"Kelihatannya DPR seperti memberi jalan pada Kaesang, padahal itu menjebak Kaesang," tulisan Dahlan mengutip analisis Boyamin.

Masih menurut Boyamin, yang seperti itu pernah terjadi di Pilkada tahun 2019. Yakni di Kabupaten Sabu Raijua, NTT.

Di Pilkada Sabu Raijua pemenangnya Orient Patriot Riwu Kore. Ada tiga pasang calon bupati kala itu.

Pasangan nomor satu, Nikodemus N. Rihi Heke dan Yohanis Uly Kale, menggugat ke MK. Alasannya: Riwu Kore, si pemenang, adalah warga negara Amerika.

Orient Patriot Riwu Kore memang pemegang paspor Amerika. Itu karena dia bekerja di perusahaan pembuat kapal perang di sana. Itu objek vital. Pekerjanya harus warga negara Amerika sendiri.

Di samping itu Riwu juga menikah dengan wanita yang berpaspor Amerika.

Sebenarnya Riwu sudah mengajukan bantahan. Ketika mendaftar ke KPU Sabu Raijua dia sudah mengajukan permohonan berhenti sebagai warga negara Amerika.

Menurut Dahlan Iskan, Boyamin Saiman menyebut sikap PDIP ini bisa menjadi jebakan batman untuk Kaesang Pangarep di Pilkada Jateng.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News