Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KORPRI Baru Klaim Lebih Peduli Kesejahteraan PNS

Rabu, 17 Agustus 2016 – 18:19 WIB
KORPRI Baru Klaim Lebih Peduli Kesejahteraan PNS - JPNN.COM
PNS. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) mulai menggeliat. Dewan Pengurus KORPRI Nasional menyetujui digitalisasi komunikasi dan layanan anggota. Itu untuk menuju terwujudnya KORPRI baru.

"KORPRI baru adalah KORPRI yang peduli anggotanya, yang menyejahterakan anggotanya dan memfasilitasi untuk memudahkan hidup anggotanya," ujar Ketua Umum KORPRI Zudan Arif Fakrulloh di Jakarta. Rabu (17/8).

Dia menambahkan, bentuk konkret terobosan tersebut dimulai dengan mendorong seluruh anggota KORPRI move on dari komunikasi manual ke digital dengan memanfaatkan berbagai media online dan media sosial. Juga membuka toko online KORPRI.

"Ketika koneksi diubah pasti dunia berubah. Koneksi manual diubah ke digital, KORPRI berubah. Tugas kita mendorong seluruh anggota agar memanfaatkan media digital," ucap Zudan.

Dia meambahkan, dalam rangka mengoperasionalkan rebranding KORPRI, serta mengoptimalkan komunikasi dan layanan KORPRI, Dewan Pengurus KORPRI Nasional menggandeng mitra kerja sama PT. Global Oase Indonesia.

Penandatanganan MoU di hari keramat tersebut berlangsung singkat, hanya 30 menit. "17 adalah tanggal baik, secara simbolik merdeka dan mandiri. Tiga puluh menit tapi berdampak besar untuk 25 tahun ke depan," ungkapnya. (esy/jpnn)

JAKARTA - Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) mulai menggeliat. Dewan Pengurus KORPRI Nasional menyetujui digitalisasi komunikasi dan layanan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close