KPK Bakal Evaluasi Kasus Bansos
Kamis, 01 Maret 2012 – 01:25 WIB
Saat memimpin LSM Anti Coruption Committee (ACC) di Makassar, Abraham memang terkenal paling berani mengeluarkan penyataan-pernyataan yang menusuk, dan paling keras melawan korupsi. Abraham juga menjelaskan, KPK saat ini punya roadmap yang isinya tak hanya menindak korupsi, tapi melakukan berbagai upaya pencegahan.
Saat disinggung soal isu perpecahan di tubuh KPK saat menetapkan tersangka, alumni Unhas itu membantahnya dengan mengatakan bahwa komisioner KPK tidak pecah. "Tapi terjadi perbedaan pendapat. Itu hal yang wajar, apalagi para komisioner KPK sekarang berlatarbelakang hukum," pungkasnya. (sbi)