KPK Bisa Usut Dugaan Korupsi Bupati Simalungun
Rabu, 20 Februari 2013 – 06:13 WIB
JAKARTA - Meski Kejaksaan Agung (Kejagung) selangkah lebih maju dalam menangani perkara dugaan korupsi Bupati Simalungun, JR.Saragih, namun belum tertutup kemungkinan kasus pengaduan tersebut dapat ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nantinya. "Ya kalau pun ditangani Kejagung, tidak tertutup kemungkinan nantinya akan kita (KPK) tangani. Seperti kasus dugaan korupsi simulator SIM, itu kan ada yang ditangani Mabes Polri, tapi juga ada yang kita tangani," ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi di Jakarta, Selasa (19/2).
Namun begitu, dalam hal ini KPK menurutnya, tidak bisa gegabah. Paling tidak jika perkara telah ditangani Kejagung, KPK nantinya akan melakukan koordinasi terlebih dahulu, jika lembaga anti korupsi tersebut memutuskan meningkatkan status pengaduan ke tahap penyelidikan.
"Itu kan kasusnya yang dilaporkan anggota DPRD Simalungun itu ya? Jadi misalkan sekarang ditangani Kejagung, nah SPDP-nya sudah ada apa belum. Kalau ada baru tindaklanjutnya supervisi. Tapi tentu langkah-langkah tersebut harus dilihat dari berkas-berkas yang ada. Kalau indikasinya kuat, pasti ditindaklanjuti," ujarnya.
JAKARTA - Meski Kejaksaan Agung (Kejagung) selangkah lebih maju dalam menangani perkara dugaan korupsi Bupati Simalungun, JR.Saragih, namun belum
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Riau
Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
Sabtu, 16 November 2024 – 12:01 WIB - Riau
Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
Jumat, 15 November 2024 – 19:22 WIB - NTT
Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
Jumat, 15 November 2024 – 18:29 WIB - Daerah
Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
Jumat, 15 November 2024 – 15:24 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
Sabtu, 16 November 2024 – 07:07 WIB - Moto GP
MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
Sabtu, 16 November 2024 – 10:17 WIB - Dahlan Iskan
Pemerintahan Sederhana
Sabtu, 16 November 2024 – 09:05 WIB - Jogja Terkini
Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini, Sabtu 16 November 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 07:53 WIB - Humaniora
Prakiraan Cuaca Hari Ini 16 November: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Kota Besar
Sabtu, 16 November 2024 – 10:05 WIB