Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KPK Buru Bukti Korupsi Hambalang ke Dua Kementrian

Jumat, 10 Februari 2012 – 22:33 WIB
KPK Buru Bukti Korupsi Hambalang ke Dua Kementrian - JPNN.COM
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami dugaan korupsi proyek sport center Hambalang di Bogor, Jawa Barat. Kini, KPK tengah memburu alat bukti tentang dugaan korupsi yang juga menyeret mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin itu.

Juru bicara KPK, Johan Budi, mengatakan bahwa demi mengumpulkan alat bukti kasus Hambalang maka KPK telah meminta keterangan dari sejumlah pihak di Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), serta Kementrian Pekerjaan Umum (PU). "Proses penyelidikan terus berjalan. Kita sudah meminta keterangan dari pihak Kemenpora dan Kementrian PU. Tentunya juga dalam rangka mengumpulkan alat bukti,"kata Johan di KPK, Jumat (10/2).

Apakah KPK juga berencana memeriksa nama-nama yang pernah disebut Nazaruddin terkait proyek Hambalang? KPK tak menutup kemungkinan itu.

Sebab, Nazar -panggilan Nazaruddin- berkali-kali menyebut adanya nama-nama yang terlibat dalam penyimpangan proyek Hambalang. Nazar menyebut penyimpangan itu sudah mulai dari penyusunan anggaran di DPR, pembebasan tanah untuk lokasi proyek, hingga proses penentuan rekanan.

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami dugaan korupsi proyek sport center Hambalang di Bogor, Jawa Barat. Kini, KPK tengah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA