Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KPK Dalami Korupsi dan Cuci Uang Anggota DPRD Banten

Karena Terima Mobil dari Adik Kandung Atut

Selasa, 11 Februari 2014 – 01:22 WIB
KPK Dalami Korupsi dan Cuci Uang Anggota DPRD Banten - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah anggota DPRD Banten diduga menerima mobil dari Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan yang kini menjadi tahanan KPK karena disangka korupsi dan melakukan tindak pidana pencucian uang. Pemberian dari Wawan untuk para wakil rakyat di Banten itu diduga terkait pengurusan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).

Juru Bicara KPK Johan Budi SP mengatakan, para anggota dewan di DPRD Banten yang diduga menerima mobil dari Wawan bisa saja dijerat dengan pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU). Namun, KPK harus mencari terlebih dahulu dua alat bukti untuk menjerat mereka dengan pasal itu.

Menurut Johan, mengacu pasal 5 UU TPPU maka bisa saja penerima pemberian dari Wawan diproses diposisikan sebagai penerima pasif dan diproses KPK. Sepanjang dia dengan sengaja mengetahui atau patut diduga itu berasal dari tindak pidana atau TPPU bisa dijerat TPPU. Tentu minimal harus ada dua alat bukti yang cukup tentu bisa diterapkan," kata Johan di KPK, Jakarta, Senin (10/2).

Johan mengatakan, KPK juga bisa menjerat para anggota DPRD Banten yang menerima mobil Wawan dengan  dengan pasal gratifikasi. Namun, lembaga antikorupsi itu masih mendalami hal itu. "Sepanjang memenuhi unsur-unsur dan dua alat bukti yang cukup ya bisa (dijerat gratifikasi)," ucapnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, sejumlah anggota DPRD Banten yang menerima mobil dari Wawan di antaranya adalah Ketua DPRD Banten Aeng Haerudin. Politisi dari Fraksi Partai Demokrat itu diduga menerima mobil Toyota Alphard dan Mercy E300.

Nama lain yang diduga menerima mobil dari Wawan adalah anggota Badan Anggaran DPRD Banten, Toni Fatoni Mukhson. Politikus PKB itu diduga menerima  Toyota Alphard dan Land Cruiser Prado. Sedangkan anggota Badan Anggaran DPRD Banten dari Fraksi Partai Demokrat, Soni Indrajaya diduga menerima mobil Honda CRV dari Wawan.

Selain itu Ketua Harian Badan Anggaran DPRD Banten Media Warman dari Fraksi Partai Demokrat yang disebut menerima mobil Honda CRV. Sedangkan Eddi Yus Amirsyah dari Fraksi Partai Demokrat menerima Jeep Rubicon, Moris, dua Mercedes Benz.

 Selanjutnya ada nama Agus Puji Raharjo dari Fraksi PKS menerima Mercedes Benz C211, Suparman dari Fraksi Partai Golkar menerima Toyota Alphard, dan Jayeng Rana menerima Mercedes Benz E300 dan Jaguar. Namun, para wakil rakyat di DPRD Banten itu sebelumnya sudah membantah tudingan menerima mobil-mobil dari adik kandung Gubernur Banten, Ratu Atut itu.

JAKARTA - Sejumlah anggota DPRD Banten diduga menerima mobil dari Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan yang kini menjadi tahanan KPK karena disangka

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close