Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kualanamu Selevel Soekarno-Hatta

Bisa Langsung Terbang ke Eropa

Selasa, 05 April 2011 – 02:27 WIB
Kualanamu Selevel Soekarno-Hatta - JPNN.COM
Jadi, apakah Bandara Kualanamu nantinya menjadi bandara terbesar di Indonesia? Bambang menjelaskan, besar kecilnya bandara dilihat dari jumlah penumpangnya. Jika ini ukurannya, sulit rasanya menandingi Bandara Soetta. "Untuk saat ini, terbesar Bandara Soetta, disusul Juanda Surabaya dan kemudian Bali," terangnya. Dijelaskan, masing-masing bandara punya karakteristik penumpang yang berbeda-beda.

Jika bandara Soetta dan Ngurah Rai Bali imbang antara penumpang domestik dan internasional, sedang Surabaya lebih banyak penumpang domestik. Sementara, Bandara Hasanuddin Makassar lebih banyak untuk penumpang transit.

Kalau Bandara Kualanamu nanti? "Diharapkan bisa bersaing untuk rute-rute Eropa, atau Korea misalnya," terang Bambang. "Terlebih nanti Kualanamu ditunjang dengan kereta api," imbuhnya.

Dijelaskan, penumpang dari Kualanamu nantinya bisa langsung terbang ke Eropa, sehingga bisa bersaing dengan bandara yang ada di negara tetangga Singapura dan Malaysia.

JAKARTA -- Bandara Kualanamu Medan ternyata merupakan bandara kelas wahid di negeri ini. Levelnya hanya tersaingi oleh Bandara Soekarno-Hatta (Soetta),

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close