Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kue Iklan Media Cetak Masih Jumbo

Sabtu, 29 November 2014 – 07:06 WIB
Kue Iklan Media Cetak Masih Jumbo - JPNN.COM

Acara meriah yang digelar lebih dari lima jam sejak pukul 17.00 tersebut, dihadiri ratusan pengunjung. Mayoritas dari para insan kreatif periklanan. Beberapa petinggi perusahaan media dan advertising juga tampak hadir.

Seperti Chief Executive Officer AMP Group Indonesia Farid Ganio, Chief Crative Officer Lowe Indonesia Roy Wisnu, Technical Advisor-Creative Leo Burnett Group Indonesia Brian Charles Capel, Creative Director Haku Hodo Lucy Novita, dan Direktur PT Jawa Pos Koran Leak Kustiya.

Ketua Panitia Citra Pariwara D.D. Lulut Asmoro mengatakan, hal terpenting dari acara ini adalah pemilihan jajaran dewan juri. Diharapkan, penilain juri akan obyektif terhadap berbagai kategori penghargaan.

"Karena itu ada pula kategori yang no winner. Mungkin karena memang tidak good enough meski sudah masuk finalis," ujar pria yang juga menjadi CEO JWT Jakarta itu.

Lowe Indonesia merupakan salah satu perusahaan periklanan yang menggondol belasan piala Citra Pariwara. Art Director Lowe Indonesia Lucianne Putri mengatakan, butuh waktu panjang untuk mempersiapkan materi iklan yang dilombakan.

Misalnya, untuk iklan kecap Bango saja, membutuhkan waktu setahun. "Kekuatan kami memang di research dan mengenal problem konsumen," ungkap alumnus Desain Komunikasi Visual (DKV) ITB tersebut.

Perempuan 26 tahun membeberkan, dalam iklan yang diganjar penghargaan berbagai kategori print craft tersebut, menunjukkan gambar sapi yang terdiri dari 19 mangkuk, yang di atasnya ada berbagai macam olahan masakan dengan kecap.

"Mangkuknya betul-betul kami bikin sendiri," jelasnya. Di samping kategori masakan, Lowe juga mendapat kategori di kategori print lainnya, seperti Pure It. (gal)

JAKARTA - Di tengah ketatnya persaingan bisnis periklanan tanah air, media cetak masih menjadi idola alokasi budget iklan yang mencapai ratusan triliun

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News