Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lagi, Truk Penambang Terjebak

Aparat Diminta Lebih Tegas

Selasa, 09 November 2010 – 06:36 WIB
Lagi, Truk Penambang Terjebak - JPNN.COM
MAGELANG - Tingginya intensitas banjir lahar dingin yang membawa material pasir dan batu membuat para penambang tidak sabar untuk segera memungutnya. Alih-alih dapat keuntungan besar kerugian justru mengancam. Pasalnya, untuk kali kedua, truk penambang terjebak lahar dingin di kali yang berhulu di Gunung Merapi.

Kali ini, truk penambang pasir bernopol H 1988 AZ ini terjebak di Kali Pabelan, di Dusun Karangsari, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang. Hampir separo badan terkubur material hasil luapan banjir. Kejadian serupa juga terjadi di Kali Krasak empat hari lalu (4/11).

Menurut keterangan yang dihimpun koran ini di lapangan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 siang. Kala itu, truk yang disopiri oleh Nursalim, 45 warga Desa Karangejo, Kecamatan Jatingaleh, Semarang nekat masuk ke badan sungai untuk menimbun pasir bersama dengan puluhan truk lainnya.

Malang, baru mengumpulkan setengah muatan, banjir lahar dingin keburu datang. Sejumlah rekan Nursalim berhasil keluar dari badan sungai. Sementara truk warna hijau ini tidak sempat menyelamatkan diri lantaran masuk terlalu dalam.

    

MAGELANG - Tingginya intensitas banjir lahar dingin yang membawa material pasir dan batu membuat para penambang tidak sabar untuk segera memungutnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News