Lahirkan Bayi Kembar 4, Titik Yulianti Lemas
Senin, 20 Februari 2012 – 07:22 WIB
Menurut kakak ipar ibu bayi kembar empat itu, Samsilat, sebelum dilakukan oparasi, ibu bayi kembar empat ini sudah pernah di USG selama lima kali. Namun yang kelihatan sewaktu USG hanya tiga orang bayi, tapi berkat karunia Tuhan, yang lahir ternyata empat orang. “Memang saat kondisi hamil perut ibu bayi itu agak besar. Dan yang di USG hanya tiga yang Nampak, tapi saat lahir empat orang,” sebut Samsilat.
Samsilat juga mengisahkan tentang keluarga bayi kembar ini, dimana kondisi orangtua bayi-bayi itu merupakan kelaurga kurang mampu. Pasalnya, Doris hanya berprofesi sebagai tukang becak di Kinali dan Titik hanya ibu rumahtangga. Untuk itu, mereka berharap donatur yang mau membantu biaya selama dilakukan persalinan.
“Sebagai keluarga dari bayi itu, kami harapkan ada orang yang menolong meringankan biaya selama persalinan ini. Karena ayahnya sehari-hari hanya tukang becak, pendapatannya tidak tentu,” kata Samsilat. Seraya juga menyampaikan, dengan lahirnya empat bayi kembar itu, berarti anak dari pasangan Titik Yulianti dan Doris ini sudah enam orang.