Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lakukan IPO, Artajasa Bakal Raup Rp 546 Miliar

Jumat, 02 Maret 2018 – 10:24 WIB
Lakukan IPO, Artajasa Bakal Raup Rp 546 Miliar - JPNN.COM
Suasana di Bursa Efek Indonesia (BEI). FOTO: TONI SUHARTONO/INDOPOS /JPNN

jpnn.com, JAKARTA - PT Artajasa Pembayaran Elektronis melakukan penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO).

Penyedia layanan ATM Bersama itu melepas 437.505.800 unit saham atau 20 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh.

Dengan rentang harga IPO Rp 850–Rp 1.250 per unit saham, perseroan bakal meraup dana segar dari bursa Rp 371,88 miliar–Rp 546,89 miliar.

Perseroan menargetkan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dapat diperoleh pada 22 Maret 2018.

Setelah itu, masa penawaran umum dilakukan pada 23 dan 26 Maret 2018.

Adapun pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) direncanakan dilakukan pada 29 Maret 2018.

Sekitar 60 persen dana dari hasil IPO akan digunakan untuk pembelian peralatan, baik hardware maupun software.

Sebanyak 40 persen lainnya digunakan untuk memperkuat modal kerja perseroan.

PT Artajasa Pembayaran Elektronis melakukan penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close