Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Latih Refleks Kiper Persebaya dengan Bola Tenis

Sabtu, 09 September 2017 – 15:40 WIB
Latih Refleks Kiper Persebaya dengan Bola Tenis - JPNN.COM
Kiper Persebaya Miswar Saputra menangkap bola. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Tiga kiper Persebaya Surabaya menjalani latihan khusus di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (8/9).

Miswar Saputra, Dimas Galih, dan Samuel CH Reimas diberi porsi untuk melatih reflkes.

Selain itu, mereka juga diberi menu latihan untuk menguju fisik dan ketepatan menangkap bola.

Salah satu porsi latihan menggunakan bola tenis.

Pelatih kiper M. Hadi memberikan porsi latihan tersebut kurang lebih sekitar 30 menit.

Miswar, Dimas, dan Samuel bergantian harus menangkis bola tenis yang dipukul menggunakan raket oleh Hadi.

Bola yang meluncur lebih cepat membuat ketiga kiper andalan Persebaya itu pontang-panting.

Sebanyak 20 bola dipukul oleh Hadi ke berbagai arah menuju gawang.

Miswar Saputra, Dimas Galih, dan Samuel CH Reimas diberi porsi untuk melatih reflkes.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News