Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Layanan Polisi 110 Dipakai Warga Melaporkan Motor Mogok hingga Ular Masuk Rumah, Ini yang Terjadi

Selasa, 15 Juni 2021 – 02:10 WIB
Layanan Polisi 110 Dipakai Warga Melaporkan Motor Mogok hingga Ular Masuk Rumah, Ini yang Terjadi - JPNN.COM
Kepala Polda Kalimantan Timur Irjen Pol Herry Nahak mengatakan warga mulai memanfaatkan layanan polisi 110 untuk melaporkan masalah mereka. ANTARA/Novi Abdi

"Kami ditelepon. Petugas segera datang dan menyampaikan dengan persuasif kepada yang bikin ribut untuk mengecilkan suara musiknya agar tidak mengganggu tetangga kiri kanan,” ungkap Nahak.

Terkait panggilan-panggilan untuk membereskan berbagai hal di masyarakat tersebut, kata dia, justru menegaskan kembali tugas polisi untuk mengayomi, melindungi, dan melayani masyarakat.

“Kalau dulu, mungkin, tidak terpikir untuk menelepon polisi. Sebab, hal-hal seperti (kendaraan) mogok atau ular masuk rumah. Sekarang itu juga bagian dari pelayanan polisi,” kata dia.

Nomor telepon 110 adalah nomor lama untuk menelepon dan meminta pertolongan polisi, seperti juga nomor 118 untuk memanggil ambulans dan 113 untuk pemadam kebakaran, dan 115 untuk pertolongan pencarian dan penyelamatan.

Nomor itu diresmikan kembali penggunaannya sebagai telepon untuk meminta pertolongan polisi oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada 20 Mei lalu. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Menurut Irjen Herry Nahak, ada juga warga yang menelepon nomor 110 untuk melaporkan tetangganya berisik.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News