Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lebaran Ini Pak Doni Tak Pulang Lagi, Takbir dan Tahmid Bergema di Graha BNPB

Kamis, 13 Mei 2021 – 21:40 WIB
Lebaran Ini Pak Doni Tak Pulang Lagi, Takbir dan Tahmid Bergema di Graha BNPB - JPNN.COM
Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo mengikuti salat Idulfitri di Auditorium Sutopo Purwo Nugroho Graha BNPB, Jakarta, Kamnis (13/5). Foto: Satgas Covid-19.

jpnn.com, JAKARTA - Momen Idulfitri bukan waktu berleha-leha bagi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP) Doni Monardo.

Lagi-lagi, ketua Satuan Tugas Covid-19 itu harus menginap dan melaksanakan Salat Idulfitri di kantornya demi menangani pandemi yang masih berlangsung.

Staf Khusus Bidang Media Kepala BNPB Egy Massadiah mengungkapkan Doni bersama sekitar 20-an anak buah bertahan di kantor sejak malam takbiran.

"Tidak ada yang pulang," ujar Egy menirukan perintah Doni. "Salat Idulfitri di lantai 15 Graha BNPB, jemaah dibatasi."

Pada Selasa (12/5), Doni berbuka puasa di kantor. Usai iftar terakhir Ramadan 1442 Hijriah itu, dia langsung mengeluarkan perintah kepada tim kerjanya di lantai 10 Graha BNPB.

Egy menuturkan melaksanakan salat Idulfitri di kantor bukan hal baru bagi Doni. Pada 1 Syawal 1441 Hijriah lalu, mantan Danjen Kopassus itu juga berlebaran di kantor lantaran pandemi Covid-19 sedang merajalela.

"Hari ini adalah salat Id yang kedua di kantor dalam suasana pandemi," tutur Egy.

Syahdan, Doni bersama sekitar 20-an orang jemaah melaksanakan salat Idulfitri di Auditorium Sutopo Purwo Nugroho Graha BNPB. Sekretaris Utama BNPB Lilik Kurniawan juga bertahan di kantornya bersama Doni.

Momen Idulfitri bukan waktu berleha-leha bagi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP)/Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA