Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lestari Moerdijat Dorong Peningkatan Literasi Peralihan Pandemi Jadi Endemi

Senin, 06 September 2021 – 17:25 WIB
Lestari Moerdijat Dorong Peningkatan Literasi Peralihan Pandemi Jadi Endemi - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat. Foto: Humas MPR RI

"Tanpa dukungan seluruh masyarakat upaya pengendalian Covid-19 akan semakin sulit," kata anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu.

Lebih lanjut Lestari menyampaikan, dukungan penuh pemangku kepentingan mengupayakan kesiapan sarana dan fasilitas kesehatan yang memadai juga sangat diperlukan.

Sebagai contoh, sebaran Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta semakin terkendali.

Kondisi itu menurut Lestari, berkat masyarakat yang konsisten menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi, didukung kesiapan sarana dan fasilitas kesehatannya yang memadai.

"Jika status endemi secara nasional ingin dicapai, kondisi yang sama seperti di DKI Jakarta harus juga direalisasikan di seluruh daerah di Indonesia," sarannya.

Lestari berharap, pemangku kepentingan mengantisipasi mempersiapkan masyarakat dan sejumlah fasilitas kesehatan secara konsisten dalam pengendalian Covid-19. (mar1/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat mengatakan upaya konsisten mengendalikan sebaran Covid-19 menjadi peluang peralihan pandemi jadi endemi.

Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Tim Redaksi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close