Lima Jet Tempur TNI AU Sudah Datang, Agar Rakyat Bisa Tidur Tenang
Rabu, 16 November 2016 – 07:17 WIB
Bisa melaksanakan tugas apa saja baik sebagai interseptor maupun sebagai bantuan tembakan dari udara ke udara, dan dari udara ke darat.
Pesawat ini juga mampu membawa missil jenis apa pun sesuai dengan kemampuannya.
Bahkan, rudal berdaya ledak besar seperti jenis MK-84, 82, 81 maupun jenis roket, juga bisa dibawa oleh pesawat tempur T-50i.
Sementara itu, dalam unjuk kekuatan di hadapan warga Tarakan nanti, pihaknya juga akan memamerkan beberapa posisi siaga dalam pertempuran.
Semua ini untuk menunjukkan bahwa TNI AU siap menjaga kedaulatan NKRI di perbatasan. (*/mrs/fen/sam/jpnn)