Lima Makanan dan Minuman Ini Dianjurkan untuk Melawan Dehidrasi
2. Semangka dan Melon
Semangka dan melon adalah buah yang mengandung air dengan jumlah cukup tinggi.
Satu cangkir (152 gram) porsi semangka mentah yang dipotong dadu, mengandung hampir 92 persen (139 ml) air.
Menyimpan melon di lemari es dapat membantu mendinginkan jika dehidrasi disebabkan oleh panas.
3. Smoothie
Smoothie adalah salah satu minuman yang dapat memberikan Anda cairan saat mengalami dehidrasi.
Smoothie berbasis cair yang biasanya terdiri dari susu, buah, dan sayur. Kadang-kadang juga yogurt untuk tambahan protein.
Smoothie sangat lembut dan menyegarkan dan memiliki kandungan untuk memgembangkan cairan yang hilang.
4. Susu
Susu menghantarkan cairan serta protein, karbohidrat, dan sedikit lemak. Ini adalah pilihan yang baik untuk rehidrasi karena mengandung banyak elektrolit yang bermanfaat.
Nutrisi utama yang didapatkan dalam 8 ons (245 ml) susu yakni air 218 ml, protein 8 gram, kalsium 24 persen dari kebutuhan harian, 8 persen kalium dan 7 persen magnesium. Susu juga mengandung sedikit natrium, yang dapat membantu tubuh menahan lebih banyak cairan.