Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Little Jokowi

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Selasa, 07 Juni 2022 – 18:52 WIB
Little Jokowi - JPNN.COM
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Foto : Ricardo

PDIP menjadikan perjuangan kepentingan wong cilik sebagai identitas partai. Berbagai jargon yang identik dengan Sukarnoisme sering dikutip oleh petinggi-petinggi partai. Program utama kepresidenan Jokowi ‘’Nawacita’’ sengaja dimirip-miripkan dengan Sukarnoisme dengan keberpihakan kepada wong cilik sebagai fokus utamanya.

Akan tetapi, Jokowi tidak pernah disebut sebagai Little Sukarno. 

Dalam beberapa kasus justru kebijakan Jokowi dianggap tidak sesuai dengan cita-cita Bung Karno.  

Sebaliknya, kebijakan Jokowi disebut lebih berpihak kepada ‘’wong gede’’ orang besar pemilik modal, ketimbang berpihak kepada wong cilik. 

Jokowi malah pernah disebut sebagai ‘’Little Soeharto’’ karena fokusnya kepada pembangunanisme mengalahkan komitmennya kepada wong cilik.

Salah satu contoh paling nyata adalah lahirnya Undang-Undang Cipta Kerja, Omnibus Law yang didesain untuk menciptakan atmosfer investasi yang lebih nyaman bagi para pemilik modal asing. 

Untuk menciptakan kemudahan bagi modal asing, undang-undang ini banyak mengorbankan kepentingan buruh dan tenaga kerja kelas bawah.  

Undang-undang ini ditentang keras dan digugat oleh para buruh, tetapi pemerintah bersikukuh mempertahankannya. 

Jokowi sudah menyiapkan The Little Jokowi’ sebagai calon pengganti. Nama yang disebut-sebut sebagai Little Jokowi sangat mungkin adalah Ganjar Pranowo. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close