Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lockdown Wuhan Dicabut, 2 Jenis Bisnis Ini Langsung Melejit

Minggu, 12 April 2020 – 04:53 WIB
Lockdown Wuhan Dicabut, 2 Jenis Bisnis Ini Langsung Melejit - JPNN.COM
Petugas keamanan membuka blokade jalan di Kota Wuhan setelah status lockdown akibat merebaknya virus corona, dicabut per 8 April 2020. Foto: ANTARA/HO-GT/mii

jpnn.com, JAKARTA - Status lockdown di Wuhan, Tiongkok, sudah dicabut sejak Rabu (8/4), seiring meredanya penyebaran virus corona COVID-19 di Ibu Kota Provinsi Hubei itu.

Nilai transaksi penjualan makanan siap saji dan jasa transportasi umum di Wuhan langsung melonjak tajam sejak status isolasi wilayah (lockdown) dicabut .

Portal teknologi TechWeb, Sabtu, melaporkan transaksi penjualan makanan siap saji dan jasa transportasi masing-masing mengalami peningkatan 349 persen dan 1.502 persen.

Demikian halnya dengan transaksi pembayaran daring via Wechat Pay meningkat 162 persen selama periode 25 Maret-3 April 2020 dibandingkan dengan periode 25 Februari-5 Maret 2020.

Perputaran ekonomi dunia malam di kota yang ditutup total selama 76 hari sejak 23 Januari sebagai upaya untuk mempersempit penyebaran COVID-19 itu, juga turut bergeliat.

Tingkat konsumsi kuliner malam pada 3 April atau masa-masa persiapan pencabutan status lockdown naik hingga 198 persen.

Demikian halnya dengan penjualan makanan pagi pada periode tersebut juga mengalami puncaknya dibandingkan dengan 27 Maret.

Cailinji, restoran ikonik berjaringan di Wuhan, dalam 10 hari terakhir menerima 20.000 pesanan.

Wabah virus corona COVID-19 sudah mereda, status lockdown Wuhan, Tiongkok, dicabut mulai Rabu (8/4).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Sosial

    Sudah 50 Tahun di Indonesia, ChildFund Dorong Partisipasi Lebih Banyak Pihak

    Minggu, 28 April 2024 – 00:13 WIB
    Sudah 50 Tahun di Indonesia, ChildFund Dorong Partisipasi Lebih Banyak Pihak - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Jaga Hati

    Rabu, 24 April 2024 – 07:07 WIB
    Jaga Hati - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Nilai Wong

    Sabtu, 20 April 2024 – 14:24 WIB
    Nilai Wong - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Fokus Tiga

    Minggu, 14 April 2024 – 07:09 WIB
    Fokus Tiga - JPNN.com
X Close