Logistik Petani Jambi Dibom
Minggu, 06 Januari 2013 – 07:09 WIB
Di mobil pikap yang terbakar, anggota Polres Tuba mengamankan bekas botol yang diduga digunakan sebagai bom molotov. Botol itu langsung dibawa petugas sebagai barang bukti untuk mengungkap motif pembakaran.
Diketahui, aksi jalan kaki yang dilakukan warga Suku Anak Dalam 113 ini untuk mendukung perjuangan para petani Jambi lainnya yang sudah 49 hari berkemah di depan kantor Kementerian Kehutanan.
Kapolres Tuba AKBP Shobarmen mengatakan, hingga kemarin pihaknya masih menyelidiki kejadian tersebut. Selain melakukan olah tempat kejadian perkara, pihaknya juga telah mendatangkan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Kriminal dari Palembang, Sumatera Selatan.