Longsor Bikin Produksi Teh Lumpuh
jpnn.com, JEMBER - Tanah longsor di Jember , Jawa Timur tidak hanya menimbun empat rumah warga tapi juga melumpuhkan produksi teh.
Pasalnya, untuk mengangkut pucuk teh hasil panen tidak bisa dilakukan karena akses banyak tertimbun material longsor.
Salah satu titik longsoran di akses panen itu adalah jalan yang tetimbun bongkahan batu sebesar minibus.
Karyawan PTPN XII Kebun Gunung Gambir di Kecamatan Sumber Baru, Jember sudah berusaha membuka akses jalan dari bongkahan batu sebesar minibus yang jatuh beberapa hari lalu itu bersama material lumpur yang menimbun empat rumah tak jauh dari lokasi tersebut .
Dengan sebuah alat berat, batu tersebut digulingkan hingga jalan menuju 60 persen areal kebun teh milik PTPN XII Gunung Gambir tersebut, terbuka.
Selain batu besar ini, karyawan harus berjuang membuka belasan titik longsor lain di jalan untuk membuka akses bagi angkutan pucuk daun teh yang dipanen.
Sejak longsor, produksi teh kebun Gunung Gambir Jember, sempat lumpuh karena akses tertimpa longsoran di belasan titik.
Menurut Heru Susanto, Wakil Manajer PTPN XII Kebun Gunung Gambir, jalan yang rusak parah tersebut merupakan jalan tembus ke Kabupaten Probolinggo.