Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Luar Biasa! PON XX Papua Sudah Ukir Tujuh Rekor Baru

Kamis, 07 Oktober 2021 – 07:48 WIB
Luar Biasa! PON XX Papua Sudah Ukir Tujuh Rekor Baru - JPNN.COM
Sprinter putri Jawa Barat, Tyas Murtiningsih usai berhasil memecahkan rekor cabor atletik nomor 100 meter putri milik Irene Truitje Joseph (11,73 detik) pada PON XX Papua di Stadion Atletik Mimika Sport Center, Rabu (6/10). (Foto : PB PON XX Papua / Ady Sesotya)

jpnn.com, JAYAPURA - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua sudah memasuki hari ke-15 sejak pertama kali dipertandingkan pada 22 September 2021.

Tercatat ada tujuh rekor PON pecah dari cabang olahraga atletik dan selam kolam.

Dari cabor atletik, Rio Maholtra asal Sumatera Selatan mencatatkan rekor baru dari nomor lari gawang jarak 110 meter putra.

Berlomba di Mimika Sport Complex (MSC), Selasa (5/10), Rio mencatat waktu tercepat, yaitu 14,11 detik sekaligus mengalahkan rekor milik Eli Zakaria dari Jawa Timur (14,16 detik) di PON XVI Sumatera Selatan.

Masih di arena yang sama, Tyas Murtiningsih dari Jawa Barat juga memecahkan rekor atletik nomor 100 m putri dengan catatan waktu 11,67 detik di seri pertama.

Tyas mengungguli catatan waktu milik sprinter Maluku Irene Joseph (11,73 detik) yang diukir pada PON XV Jawa Timur.

Selain itu, masih ada Maria Natalia Londa yang memecahkan rekor atas nama dirinya sendiri di ajang PON XX Papua.

Pada nomor lompat jangkit putri, atlet asal Bali itu mencatatkan lompatan sejauh 13,60 m sekaligus melewati rekor milik dirinya sendiri, yaitu 13,52 m.

Memasuki hari ke-15 PON XX Papua telah mengukir tujuh rekor baru. Simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close