Luncurkan GIB demi Pemerataan Kualitas Pendidikan
Minggu, 28 Oktober 2012 – 19:51 WIB
Pada kesempatan sama, Ketua Umum GIB, Shafiq Pontoh menyatakan bahwa peluncuran GIB sengaja dilaksanakan bertepatan dengan peringatan Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2012. Tujuannya, untuk mengembalikan semangat perjuangan generasi muda dalam pendidikan Indonesia.
“Indonesia Berkibar ini sebuah konektor yang menghubungkan semua kalangan masyarakat untuk membangun pendidikan Indonesia sesuai kapasitas masing-masing. Sejak dicanangkan, GIB sudah mendapat dukungan dari Kemendikbud, tujuh Provinsi serta 19 korporasi yang bersama-sama bergandengan tangan membangun pendidikan Indonesia yang lebih baik,” jelasnya.(fat/jpnn)