Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mahasiswa Bagikan Tabloid Achtung Reformasi Dikhianati, Tuntut Penjahat HAM Diadili

Kamis, 11 Januari 2024 – 20:39 WIB
Mahasiswa Bagikan Tabloid Achtung Reformasi Dikhianati, Tuntut Penjahat HAM Diadili - JPNN.COM
Ratusan mahasiswa Universitas Prof Dr Moestopo Beragama yang tergabung dalam aliansi Mahasiswa Indonesia Bersatu melakukan aksi membagi-bagikan ribuan pamflet perlawanan terhadap Politik Dinasti dan Penjahat HAM, Kamis (11/1/2024). Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ratusan mahasiswa Universitas Prof Dr Moestopo Beragama yang tergabung dalam aliansi Mahasiswa Indonesia Bersatu melakukan aksi membagi-bagikan ribuan pamflet perlawanan terhadap Politik Dinasti dan Penjahat HAM, Kamis (11/1).

Para mahasiswa yang menggunakan almamater lengkap itu membagi-bagikan pamflet perlawanan kepada para pengguna jalan yang melintasi Jalan Hang Lekir, Jakarta.

Sebagian mahasiswa juga tampak memakai topeng Guy Fawkes sebagai simbol perlawanan terhadap kekuasaan yang dianggap tiran.

Pamflet-pamflet tersebut salah satunya bertuliskan “Menolak Dinasti Politik dan Penculik”, “Lawan Politik Dinasti”. Mereka juga membagikan tabloid Achtung berjudul “Reformasi Dikhianati”.

“Jadi aksi ini memang dilakukan serentak oleh mahasiswa. Kami menuntut pemerintah untuk menindak atau mengusut tuntas tentang pelanggaran HAM berat baik yang sudah diakui maupun yang belum diakui,” tegas Humas aksi, Rekah Buana dalam orasinya di lokasi.

Rekah juga prihatin terhadap politik dinasti yang dipertontonkan secara gamblang oleh penguasa di tanah air. Karenanya dia mengajak seluruh mahasiswa untuk bergerak melawan ketidakadilan yang terjadi saat ini.

“Inti dalam aksi bagi bagi selebaran ini adalah kami menuntut kasus pelanggaran ham di Indonesia ditindaklanjuti secara tuntas, jadi tidak dibiarkan melanggeng, harus diusut tuntas pelaku yang ada diperistiwa itu, dihukum seadil-adilnya,” tegasnya.

Sebelumnya, mahasiswa UIN Jakarta juga melakukan aksi yang sama di depan kampus mereka.

Para mahasiswa yang menggunakan almamater lengkap itu membagi-bagikan pamflet perlawanan kepada para pengguna jalan yang melintasi Jalan Hang Lekir, Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close