Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mahfud MD Ingatkan Cita-cita Indonesia Emas Bisa Tak Terwujud

Rabu, 22 November 2023 – 21:58 WIB
Mahfud MD Ingatkan Cita-cita Indonesia Emas Bisa Tak Terwujud - JPNN.COM
Mahfud MD mengingatkan cita-cita Indonesia Emas 2045 bisa tak terwujud karena penegakan hukum tidak dijalankan secara benar. Foto: MNC Forum.

jpnn.com - JAKARTA - Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan cita-cita Indonesia Emas 2045 tidak akan terwujud jika penegakan hukum di Tanah Air tidak dijalankan dengan benar.

Bahkan, menurut Mahfud yang merupakan calon wakil presiden pada Pemilu 2024 ini, suatu negara yang sangat maju pun akan runtuh dengan sendirinya apabila terjadi kesalahan-kesalahan, antara lain melemahnya hukum di negara tersebut.

Mahfud mengatakan hal tersebut saat menjadi pembicara pada MNC Forum LXXIII (73rd) di Jakarta Concert Hall, MNC Center, Menteng, Jakarta, Selasa (21/11).

"Pertama, terjadi pelanggaran hukum secara besar-besaran, berarti ada disorientasi terhadap ideologi. Kedua, misorientasi terhadap hukum, akan terjadi public distrust, ketidakpercayaan masyarakat terhadap pemerintahnya," ujar Mahfud.

Mahfud juga mengatakan ketika pemerintah sudah tidak bisa dipercaya, maka akan terjadi pembangkangan dari masyarakat kepada pemerintah.

"Mula-mula pemerintah seenaknya, terus-terusan orang enggak percaya. Setiap dibilang bohong, lalu orang akan melakukan perlawanan, pembangkangan, nah kalau sudah terjadi, bubar negara itu," ucapnya.

Mahfud secara khusus memaparkan kesannya saat menjadi pembicara di MNC Forum, di hadapan ribuan karyawan MNC Group.

"Saya punya kesan swasta, terutama yang saya lihat yang sekarang di MNC, itu punya semangat penegakan hukum yang sama," katanya.

Mahfud MD mengingatkan cita-cita Indonesia Emas 2045 berpeluang tak terwujud karena hal ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close