Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Makin Banyak Perempuan Muda di Queensland Jadi Korban KDRT

Kamis, 15 Oktober 2015 – 15:17 WIB
Makin Banyak Perempuan Muda di Queensland Jadi Korban KDRT - JPNN.COM

Kejahatan narkoba dan kekerasan dalam rumah tangga tengah meningkat di Queensland. Data terbaru menyebut, gadis-gadis remaja dan perempuan muda telah menjadi korban yang paling umum.

Ulasan Statistik Tahunan Kepolisian Queensland mengungkap, sementara tingkat kejahatan secara keseluruhan di negara bagian ini meningkat sebesar 0,4% pada tahun keuangan terakhir, pelanggaran perintah perlindungan kekerasan dalam rumah tangga justru naik sebesar 13%.

Pelanggaran narkoba juga menggelembung sebesar 22%, namun jumlah perampokan dan serangan bersenjata turun.

Makin Banyak Perempuan Muda di Queensland Jadi Korban KDRT
Perempuan berusia 15-19 tahun menyumbang 8.8% dari jumlah korban kejahatan pada tahun keuangan lalu.

Perempuan berusia 15-19 tahun menyumbang 8,8% dari jumlah korban "pelanggaran terhadap orang lain" di tahun 2014-15, yang termasuk kejahatan seperti serangan, kejahatan seksual dan perampokan.

Perempuan berusia 20-24 tahun adalah kelompok berikutnya dengan jumlah tertinggi, menyumbang 6,77% dari seluruh jumlah korban, sementara anak perempuan usia 10-14 tahun menyusul di belakangnya dengan angka 6.63%.

Data tersebut artinya, anak perempuan dan perempuan muda berusia 10-24 tahun menyumbang lebih dari seperlima jumlah korban kejahatan di Queensland.

Laporan ini juga menunjukkan bahwa lebih dari sepertiga (37%) korban tak  mengetahui penyerang mereka; 32% mengenal mereka, dan 11% adalah korban kejahatan yang dilakukan oleh anggota keluarga.

Kejahatan narkoba dan kekerasan dalam rumah tangga tengah meningkat di Queensland. Data terbaru menyebut, gadis-gadis remaja dan perempuan muda telah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close