Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Manajer Persik Kediri Mundur, Kapan Penggantinya Datang?

Kamis, 19 Maret 2020 – 16:56 WIB
Manajer Persik Kediri Mundur, Kapan Penggantinya Datang? - JPNN.COM
Manajer Persik Kediri Benny Kurniawan (dua dari kiri) mengundurkan diri. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Liga 1 2020 sudah berjalan tiga pekan. Di tengah penundaan kompetisi, kondisi Persik Kediri harus goyah. Penyebabnya, Manajer Persik Benny Kurniawan mengumumkan pengunduran dirinya pada Rabu (18/3) malam.

CEO Persik Kediri Abdul Hakim Bafagih sendiri yang mengumumkan pengunduran diri tersebut. Ini cukup unik dan merupakan kali kedua pengunduran manajer, setelah sebelumnya di Bhayangkara FC sosok Sumardji juga mundur. Bedanya, Sumardji mundur di masa persiapan, sementara Persik saat kompetisi sudah jalan.

"Mas Benny (Benny Kurniawan) pamit pada pengurus tim, mengundurkan diri. Kami berharap keputusan ini membawa hal baik untuk kedua pihak," kata Abdul Hakim dalam rilis resminya.

Performa Persik memang tak terlalu baik di awal kompetisi ini. Dari tiga laga yang dijalani, tim berjuluk Macan Putih baru mendapatkan dua poin. masing-masing imbang 1-1 lawan Persebaya dan Bhayangkara FC. Kemudian, di pekan ketiga ditaklukkan 0-1 oleh Persiraja Banda Aceh.

"Ini keputusan yang berat dan tidak mudah. Kami akan segera mengumumkan penggantinya yang profesional," katanya.

Benny sendiri merupakan sosok yang membawa Persik bisa dalam posisi saat ini. Setelah memanajeri dari musim 2018 saat masih di Liga 3, Persik bisa terus menanjak hingga akhirnya promosi dengan menjuarai Liga 2 2019. (dkk/jpnn)

Benny Kurniawan merupakan sosok yang membawa Persik Kediri dari Liga 3 sampai menembus Liga 1 musim 2020.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close