Manfaatkan Diskon PPnBM Mobil Baru di Jakarta Auto Week 2022
jpnn.com, JAKARTA - Mau mobil dengan harga murah? Datang saja ke pameran Jakarta Auto Week (JAW) 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta.
Pameran yang berlangsung hingga 20 Maret 2022 itu banyak menawarkan diskon, salah satunya dari kebijakan PPnBM Ditanggung Pemerintah (DTP).
Melalui PPnBM DTB, harga beli mobil jadi lebih terjangkau karena ada potongan besar.
Mobil-mobil yang mendapatkan diskon PPnBM, seperti Daihatsu Rocky, Mitsubishi Xpander, All New Suzuki Ertiga, dan All New Daihatsu Xenia.
Tidak hanya itu, konsumen JAW 2022 juga bisa mendapatkan promo lainnya dari beragam merek mobil, seperti Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling, serta industri pendukung otomotif lainnya.
Misalnya, potongan down payment (uang muka), bunga nol persen, gratis biaya servis berkala, gratis pemasangan kaca film, lucky dip, hingga hadiah langsung.
"Melalui Jakarta Auto Week 2022, Hyundai memiliki kesempatan untuk menghadirkan serangkaian promosi bagi pelanggan untuk mendapatkan pengalaman terbaik bersama Hyundai," COO PT Hyundai Motors Indonesia Makmur, dalam siaran pera, Kamis (17/3).
Diskon Tiket Masuk dan Free Shuttle