Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Master Letnan

Oleh: Dahlan Iskan

Jumat, 13 Januari 2023 – 07:07 WIB
Master Letnan - JPNN.COM
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

Farid lantas "melarikan" kekecewaannya dengan sangat produktif. Ia kursus bahasa Inggris. Ia punya banyak waktu di tugas barunya itu.

Baca Juga:

Ia suka bahasa Inggris. Waktu SMA di Bangkalan nilai bahasa Inggrisnya tidak pernah di bawah sembilan.

"Waktu itu saya suka menerjemahkan lagu-lagu Barat yang bertema cinta. Love song," ujarnya. Farid tidak hanya suka lagu. Ia juga suka menyanyi.

Kemarin malam Farid didaulat menyanyi. Di sebuah acara tahun baru Imlek: di Vihara Mahavira Graha, Jalan Pasar Besar, Surabaya. Ia pun melantunkan lagu Yue Liang dengan merdunya.

Saya juga hadir di Imlek itu. Satu meja dengan Pangdam, konglomerat Alim Markus, pengusaha emas Wen Jin, dan Suhu Besar Vihara itu.

Nasihat sang ibu membuahkan berkah. Kopassus punya program mengirim anggota sekolah ke luar negeri. Syaratnya: bahasa Inggris harus bagus. Farid ikut terpilih.

Maka Farid berangkat ke Inggris. Ke wilayah York Shire. Ke kota Hull. Ia masuk program master: studi masalah keamanan. Dengan spesialisasi Tiongkok.

Farid lulus: dapat gelar master. Padahal belum punya ijazah S1. "Saya dinilai memenuhi syarat untuk langsung masuk program master. Tanpa gelar S1," ujarnya.

Mayjen Farid Makruf lulus: dapat gelar master, padahal belum punya ijazah S1. Pangdam V/Brawijaya itu lulusan Master of Art dari Inggris. Begini kisahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close