Masyarakat Pertambangan Dukung Jero Wacik
Senin, 24 Oktober 2011 – 04:47 WIB
Sedangkan sosok Widjajono sebagai akademisi dan ahli perminyakan, imbuh Herman, merupakan konseptor yang bisa menganalisis berbagai persoalan di sektor ESDM dan memberi masukan, khususnya dalam rangka menggenjot produksi minyak dan gas bumi nasional.
"Jero Wacik dan Widjajono mesti mempercepat penyelesaian setumpuk persoalan di industri migas dan pertambangan. Dalam waktu tiga tahun masa kabinet Susilo Bambang Yudhoyono, pembangunan sektor ESDM harus dipercepat," ujar dia.
Meski demikian, lanjut Herman, keduanya tidak bisa bekerja sendiri dan harus bersedia menerima masukan dari para pemangku kepentingan serta para pakar perminyakan dan pertambangan.