Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Perairan Aceh Besar

Jumat, 29 Maret 2024 – 20:50 WIB
Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Perairan Aceh Besar - JPNN.COM
Tim SAR menaikkan ke ambulans jenazah tanpa identitas yang ditemukan di perairan Pulo Aceh, Kabupaten Aceh Besar, Jumat (29/3/2024). ANTARA/HO-Humas Basarnas Banda Aceh

jpnn.com - BANDA ACEH - Tim Basarnas mengevakuasi mayat tanpa identitas yang ditemukan di perairan Lampuyang, Kecamatan Pulo Aceh, Kabupaten Aceh Besar, Aceh.

Kepala Basarnas Banda Aceh Ibnu Harris Al Hussain mengatakan korban ialah seorang perempuan berusia diperkirakan 15 tahun. Korban ditemukan masyarakat mengapung di laut.

"Saat ditemukan, tidak ada identitas apa pun. Evakuasi menggunakan perahu RIB atau sea rider dengan melibatkan potensi SAR lainnya," kata Ibnu Harris Al Hussain di Banda Aceh, Jumat (29/3).

Dia menjelaskan evakuasi berawal dari informasi personel Polsek Pulo Aceh, Polres Aceh Besar, pada Jumat (29/3) sekitar pukul 10.30 WIB, yang menyebutkan ada penemuan sesosok jenazah perempuan di perairan Pulo Aceh.

Berdasarkan informasi tersebut, kata Ibnu, Basarnas Banda Aceh memberangkatkan tim rescue bersama potensi SAR lainnya menggunakan perahu RIB dari Pelabuhan Ulee Lheue, Kota Banda Aceh, ke lokasi.

"Jarak tempuh ke lokasi penemuan mayat sekitar 40 menit. Titik evakuasi berada empat nautika mil arah dari Pelabuhan Ulee Lheue atau barat perairan Pulo Aceh," kata Ibnu.

Setelah menaikkan jenazah ke perahu, tim membawa korban ke Pelabuhan Ulee Lheue.

Selanjutnya, korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zainoel Abidin, Kota Banda Aceh, menggunakan ambulans.

Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan di perairan Aceh Besar. Tim Basarnas langsung melakukan evakuasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close