Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mbak Rerie: Lonjakan Kasus Covid-19 Perlu Langkah Antisipasi yang Tepat

Jumat, 09 Juli 2021 – 22:12 WIB
Mbak Rerie: Lonjakan Kasus Covid-19 Perlu Langkah Antisipasi yang Tepat - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat atau Mbak Rerie soroti peningkatan penularan Covid-19 pada anak-anak. Foto: Humas MPR RI.

"Penambahan ketersediaan tempat-tempat isolasi terpusat, ruang ICU, ruang perawatan harus benar-benar direalisasikan dengan benar, lengkap dengan tenaga kesehatan dan sarana pendukung lainnya," ucap Rerie.

Dia juga meminta rentang pemberlakuan PPKM darurat 3-20 Juli 2021 harus dijalankan dengan langkah-langkah strategis dan segera, serta mampu menjawab tantangan yang ada.

Menurut Rerie, kesadaran masyarakat untuk tidak keluar rumah harus terus dibangkitkan, dibarengi dengan penegakan aturan yang konsisten untuk menekan mobilitas masyarakat.

Berikutnya, sejumlah bantuan sosial yang dijanjikan harus segera disalurkan agar masyarakat terdampak PPKM segera terbantu dan aktif mendukung sejumlah aturan yang diberlakukan.

"Karena hanya dengan dukungan seluruh lapisan masyarakat semua kebijakan PPKM darurat bisa berjalan sesuai rencana untuk mencapai tujuan yang lebih baik," pungkas Lestari Moerdijat. (antara/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat meminta sistem layanan kesehatan bagi pasien Covid-19 harus segera diperbaiki.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close